Mengenal
Marmer dan Supplier Marmer Terlengkap di Indonesia
MEMILIKI
rumah
estetik dan mewah tentu menjadi idaman setiap orang. Maka, tak keliru jika
banyak yang menggunakan material marmer sebagai simbol kemewahan tempat tinggal.
Bukan sebatas sebagai lantai, tetapi
juga menjadi aksen dinding, meja dan kursi, karena selain mewah marmer juga
mampu menurunkan suhu ruangan. Kilau yang timbul dari susunan
polanya yang unik melahirkan pesona keindahan dan mengundang decak kagum.
Di Indonesia batu marmer dikenal sebagai
batu pualam, merupakan batuan metamorf yang berasal dari rekristilasiasi batu
kapur. Corak dari batu marmer yang asli berbeda-beda, karena corak yang
dihasilkan pada batu marmer merupakan hasil dari proses pembentukan batuan
secara alami. Misal Marmer Lampung memiliki karakter
warna dasar abu-abu mengilap, urat berwarna putih dan abu-abu kehitaman, tampilannya
halus tanpa lubang, transparan, keras, termasuk jenis marmer kristalin. Marmer dari
Makasar, warnanya krem agak putih (beige), urat berwarna putih dan merah
muda, keras, juga mengilap. Marmer Tulungagung, warna dasar kremnya
disertai urat berwarna merah serta bercak kecokelatan, karakternya tak jauh
beda dengan buatan daerah lain, keras dan mengilap. Marmer Bandung warna dasar
krem dengan urat dasar kekuningan dan biru. Sedangkan dari Poso sedikit unik
dengan warna agak kehijauan selain yang krem, urat berwarna putih serta
merupakan marmer kristalin yang berkarakter getas. Jenis ini tidak terlalu
banyak di pasaran.
Berdasarkan beberapa sumber literatur,
marmer menjadi barang mahal karena ketersediaannya yang langka dan pembuatannya
yang melewati beberapa tahapan, mulai dari penambangan, pemotongan, pemilihan motif hingga calibrating,
polishing dan finishing akhir
pabrikan. Proses panjang dari tahap mentah sampai siap pakai memiliki tingkat
kesulitan yang tinggi.
Marmer lokal bisa menjadi pilihan, selain harga yang
lebih murah dibandingkan marmer impor, buatan lokal juga cenderung lebih
natural. Tidak terlalu banyak terkena sentuhan manusia dalam hal desainnya.
Hanya sedikit diperlukan kejelian memilih dengan memperhatikan langkah-langkah
berikut; Pertama, memperhatikan
kandungan unsur materialnya harus seimbang. Biasanya produsen berani melakukan
uji teknis terhadap produk tersebut. Kedua,
memperhatikan teksturnya. Marmer dengan tekstur natural lebih eksklusif
dibandingkan hand made. Ketiga,
melihat keretakan yang ditimbulkan, caranya gampang, cukup melihat tampilan
permukaannya.
Marmer diproduksi dalam kategori cutting size dan random
slab. Cutting size merupakan jenis dengan ukuran paten yang dibuat
produsen. Sementara yang dimaksud dengan random
slab adalah jenis lembaran dalam ukuran yang tidak kecil, sehingga saat
hendak dipasang, maka jenis random slab
harus dipotong-potong terlebih dahulu.
Hal selanjutnya adalah jenis marmer berdasarkan finishing produk.
Ada empat penggolongan, yaitu polished, unpolished, honed,
dan hammer. Polished adalah marmer yang sudah melewati proses
pemolesan, beda dengan unpolished yang tidak dipoles, sehingga
terlihat agak kusam. Sedangkan honed dimaksudkan pada marmer
yang sudah mengalami proses pemolesan, namun tidak maksimal. Hammer yang
berarti telah dicacah untuk membentuk tekstur tertentu. Jika ingin mengubah
tekstur asli, maka bisa dilakukan dengan memesan secara khusus. Beberapa
produsen menyebutnya antique, yaitu marmer yang diubah teksturnya,
namun urat dan warnanya tetap sama seperti yang asli.
Repot? Apabila masih ragu, bingung dan tidak mau
repot-repot membedakan jenis marmer ‘murahan’ dengan marmer berkualitas, tak
perlu khawatir karena Fagetti bisa memenuhi
ekspektasi Anda dengan menghadirkan marmer berkualitas yang telah terbukti dan teruji,
dengan ragam jenis dan motif yang unik.
Fagetti Supplier Marmer Terlengkap
PT. Fajar Gelora Inti atau lebih populer dengan nama
Fagetti, didirikan oleh Ferdinand Gumanti pada tahun 1986. Popularitas
Ferdinand Gumanti di dunia industri batu alam memang tidak diragukan, ia
memiliki dedikasi tinggi yang mengantarkannya mendapatkan penghargaan prestisius dari Antica
Libera Corporazione Dell'Arte Della Pietra, Italia sebagai Master of Art
Stone tahun 2014. Penghargaan tersebut adalah satu-satunya
yang diberikan lembaga ini kepada tokoh dan perusahaan batu alam di Asia.
Fagetti memiliki pabrik dan gudang yang berdiri di
atas lahan seluas 23 hektar di Cibitung, peralatan dengan kualitas terbaik ,
manufaktur, memiliki lebih dari 900 jenis batu alam membantu para desainer
memenuhi imajinasi mereka yang tak terbatas melahirkan karya agung paling memesona.
Fagetti merupakan brand marmer premium yang dimiliki oleh PT
Fajar Gelora Inti yang telah memiliki pengalaman selama 34 tahun terus
menerus berkomitmen memberikan untuk para pelanggan. Perusahaan ini menjadi
supplier utama marmer dan berbagai jenis batu alam grade premium lainnya di
Indonesia. Fagetti memiliki portofolio produk yang sangat lengkap yang terdiri
dari marmer, onyx, granit, travertine dan limestone. Perusahaan ini juga
memastikan stok marmer dan batu alam lainnya selalu tersedia dan siap
dikirimkan tepat waktu.
Sebagai brand marmer premium, Fagetti di tahun 2020
ini telah menyempurnakan keindahan, kemewahan dan kemegahan sejumlah proyek
prestisius di Indonesia. Para developer memilih marmer Fagetti karena memiliki
corak yang unik dan eksklusif yang jarang ditemukan di pasaran.
Sejumlah proyek prestisius yang telah dan tengah
digarap oleh Fagetti di antaranya adalah Park Hyatt - MNC Media Tower, Menara
Astra - BOD Area, Intercontinental Hotel Pondok Indah, Arkadia Tower Blog G, PIK
Office, Penthouse Menara Astra, District 8 Office & Residence, Apartment Casa
Grande, South Quarter, Pondok Indah Residence, Anandamaya Residence, Menara
Kompas, Kota Kasablanka Mall, La Vie Condominium dan International Financial
Centre 2. Selain itu, ada Jakarta Box, Kota Kasablanca 3, Mangkuluhur City, Eka
Hospital Cibubur, Graha Binakarsa dan Green Sedayu Apartment.
Sedangkan di luar Jakarta, marmer Fagetti menjadi
simbol kemegahan Masjid Suciati Yogyakarta, di Tangerang ada JHL Solitaire dan Springwood Residence
Tangerang, Sheraton Hotel dan Radisson Hotel Lampung di Lampung, Eka Hospital Bekasi, Golden Tulip
Resort Batu Malang. Batu alam Fagetti juga melengkapi keindahan bangunan Supermal Pakuwon
Indah, Tunjungan Plaza, The Peak Residence, One Icon Residence dan Soho Skyloft Ciputra
World Surabaya. Sedangkan di Bali, ada Movenpick Resort and Spa dan Sofitel Hotel, Hotel
Adimulya di Medan, serta Radisson Hotel di Batam yang juga memajang batu alam
eksklusif dari Fagetti.
Masjid Suciati Saliman Yogyakarta | Outdoor Wall, Columns & Floor: Travertine, Granite - New Jersey | (Dok. Fagetti) |
Di awal
tahun 2020 ini, Fagetti sedang merencanakan kerja sama dengan Pemerintah
Provinsi Nangroe Aceh Darussalam untuk mengelelola Sumber Daya Alam (SDA),
terutama batu alam yang ada di provinsi tersebut. Kerja sama yang diawali dengan kunjungan kerja
Plt. Gubernur Aceh, Nova Iriansyah dan Kepala Dinas Energi Sumber Daya Mineral
(ESDM) Aceh Ir Mahdinur, Ketua Kadin Aceh, H Makmur Budiman SE, dan Direktur PT
Pembangunan Aceh, Zubir Sahim pada Senin, 27 Januari yang lalu.
Dalam kunjungannya ke pabrik
Fagetti, Nova Iriansyah menyampaikan Fagetti dipilih sebagai partner untuk
mengelola tambang batu alam di Aceh karena sudah memiliki pengalaman di bisnis
batu alam selama puluhan tahun, termasuk juga punya jaringan luas secara
nasional. Aceh sendiri memiliki sejumlah potensi tambang batu alam yang bisa
dikembangkan untuk meningkatkan perekonomian daerah. Menurut Nova, Aceh
memiliki kandungan batu marmer atau granit dengan nilai jual tinggi di pasar
nasional. Hal tersebut juga diakui langsung oleh Ferdinand Gumanti yang
sebelumnya telah berkunjung ke Aceh. Untuk itu, Nova berharap kerja sama antara
Pemerintah Aceh dan Fagetti dapat berlanjut pada tahap berikutnya.
"Inti dari kerja sama ini
bukan saja pembangunan pabrik yang nantinya akan berlokasi di Ladong, Aceh
Besar, namun sekaligus pula melakukan transfer of knowledge kepada
pemuda-pemudi Aceh dalam rangka peningkatan SDM di Aceh," ungkap
Nova.
Pabrik tersebut akan menjadi
pabrik pertama yang menjadi contoh dan bisa saja tumbuh di daerah lainnya yang
memiliki batu-batu alam yang punya nilai jual tinggi baik di pasar nasional
bahkan internasional.
Fagetti Mengubah Marmer Menjadi Lebih
Artistik
Pada pameran IndoBuildTech 2019,
di JCC Senayan tanggal 21-25 Agustus 2019 lalu, betema “Determining the Latest
Trends in Marble Architecture”, Fagetti meluncurkan teknologi marmer terbaru,
yang mampu mengubah tampilan marmer menjadi lebih artistik. Beberapa kreasi
marmer yang dapat dilakukan dengan teknologi Fagetti tersebut, di antaranya adalah
mengubah marmer menjadi tembus cahaya, menciptakan tekstur pada marmer polos
menjadi garis-garis atau bergelombang, membentuk marmer dengan desain 3D serta
menjadikan marmer sebagai artwork.
Soho Skyloft Ciputra World | Front Office | Floor : Marble - Golden String | White Wall Décor: Marble - Statuario | (Dok. Fagetti)
|
Teknologi lain yang dimiliki Fagetti adalah kemampuan memotong marmer menjadi sangat tipis hingga 3 milimeter. Marmer yang ditipiskan kemudian ditempelkan pada honeycomb agar lebih kuat dan memudahkan instalasinya. Setelah ditipiskan marmer menjadi ringan sehingga bisa digunakan untuk material pintu, drawer, ceiling hingga lantai lift.
Untuk sentuhan akhir atau finishing, Fagetti memberikan beberapa
pilihan di antaranya yang paling banyak disukai adalah polished yang membuat permukaan batu alam menjadi glossy,
honed yang membuat permukaan batu alam menjadi doff dan leather yang membentuk
tekstur pada permukaan sesuai dengan sifat batu alam.
Fagetti menggunakan mesin dari
Italia yang bisa membentuk batu alam dengan detail sesuai keinginan para
arsitek, interior designer dan product designer dengan ukuran yang
sangat presisi. Sebelum batu alam dikirimkan ke customer, perusahaan akan menguji kekuatan dan kualitas batu alam
di laboratorium milik sendiri.
Dengan berbagai keunggulannya,
tidak salah jika arsitek, interior designer dan product designer menjadikan
Fagetti sebagai pilihan pertama untuk proyek yang tengah dirancang. Apalagi,
Fagetti memiliki stok batu alam yang selalu tersedia dan siap dikirim tepat
waktu.
Fagetti memenuhi permintaan batu
alam untuk pasar ritel dan korporasi. Di pasar ritel, batu alam Fagetti banyak
dipergunakan untuk memperindah rumah hunian kelas menengah ke atas. Fagetti
dipilih karena memiliki beragam jenis batu alam yang unik dan eksklusif yang
mampu memenuhi nilai-nilai estetika dan keindahan pada rumah tinggal. Fageti
meyediakan berbagai kreasi teknologi seperti marmer berbentuk bunga, lukisan
burung, twist column, marmer bersisik
dan lain-lain.(*)
Sumber Bacaan
Marmer Fagetti Menghiasi
Proyek-Proyek Prestisius di Indonesia https://www.fagetti.com/post/marmer-fagetti-menghiasi-proyek-proyek-prestisius-di-indonesia
Profil Perusahaan Marmer Fagetti https://www.fagetti.com/about
Fagetti Mengubah Marmer Jadi
Lebih Artistik https://giral.id/fagetti-mengubah-marmer-jadi-lebih-artistik/
Ferdinand Gumanti Master of Art
Stone Asia dari Indonesia https://swa.co.id/swa/trends/ferdinand-gumanti-master-of-art-stone-asia-dari-indonesia
Fagetti dan Pemrov Aceh Siap
Kerja Sama Kelola Pabrik Batu Alam di Aceh https://www.fagetti.com/post/fagetti-dan-pemprov-aceh-siap-kerja-sama-kelola-pabrik-batu-alam-di-aceh
Perusahaan Produsen Marmer Siap
Bangun Pabrik di Aceh https://aceh.tribunnews.com/2020/01/27/perusahaan-produsen-marmer-siap-bangun-pabrik-di-aceh
Comments
Post a Comment